Garuda Indonesia Dinobatkan The Best Airlines in The World oleh TripAdvisor

Garuda Indonesia Dinobatkan The Best Airlines in The World oleh TripAdvisor - Hallo sahabat WAH KABAR, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Garuda Indonesia Dinobatkan The Best Airlines in The World oleh TripAdvisor, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Aneh, Artikel Artist, Artikel Berita, Artikel Celebrities, Artikel Gossip, Artikel Hari Ini, Artikel Kabar, Artikel News, Artikel Singapore, Artikel Socialita, Artikel Today, Artikel Unik, Artikel Update, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Garuda Indonesia Dinobatkan The Best Airlines in The World oleh TripAdvisor
link : Garuda Indonesia Dinobatkan The Best Airlines in The World oleh TripAdvisor

Baca juga


Garuda Indonesia Dinobatkan The Best Airlines in The World oleh TripAdvisor

 

JAKARTA - Prestasi gemilang kembali diraih maskapai Garuda Indonesia. Maskapai penerbangan milik pemerintah ini dinobatkan sebagai The Best Airlines In The World dan dua kategori bergengsi lainnya di TripAdvisor Travellers Choice Awards 2017. Selain itu, Garuda Indonesia juga memenangkan tiga kategori dalam sepuluh besar maskapai terbaik di dunia, lima besar maskapai terbaik se Asia Pasifik, dan maskapai terbaik di Indonesia.

Penghargaan TripsAdvisor ini memberikan penilaian maskapai atas tingkat pelayanan, yang meliputi First Class, Business Class dan kelas Economy. Pemenang ditentukan menggunakan algoritma yang memperhitungkan kuantitas dan kualitas dari maskapai berdasarkan hasil ulasan dan penilaian yang disampaikan oleh wisatawan di seluruh dunia, selama periode 12 bulan. Keunggulan dari Pemenang Travelers' Choice Award adalah layanan yang luar biasa, kualitas dan nilai.

"Hal ini tentunya sangat membanggakan Garuda Indonesia, bisa diakui sebagai salah satu maskapai dengan pelayanan terbaik. Ini merupakan penghargaan dari penumpang langsung, dan TripAdvisor selama ini juga dianggap objektif karena penilaian langsung diberikan oleh penggunanya," kata Direktur Umum Garuda Indonesia, Pahala N Mansury di Kantor Pusat Garuda Indonesia, Tangerang, Jumat (16/6/2017).

Lewat penghargaan ini Pahala berharap tahun depan Garuda Indonesia dapat menempati posisi lima besar maskapai terbaik di dunia.

Sedangkan Vice President Flight Trip Advisor, Jami Counter yang hadir dan memberikan langsung penghargaan kepada Direktur Umum Garuda Indonesia itu  mengatakan, penghargaan yang diterima oleh Garuda Indonesia sangat membanggakan karena berhasil menyabet tiga penghargaan sekaligus.

"Bukan hal mudah menyenangkan orang, terutama bagi maskapai yang melayani perjalanan udara. Semua detail itu penting dan Garuda Indonesia melebihi ekspektasi," kata Counter.

Selain Garuda Indonesia, maskapai lain yang termasuk dalam peringkat 10 besar maskapai terbaik di dunia versi TripAdvisor Traveller's Choice Awards adalah Emirates, Singapore Airlines, Azul, Jet Blue, Air New Zealand, Korea Air, Jaoan Airlines, Thai Smile, dan Alaska Airlines.

Sebelum penghargaan dari TripAdvisor Traveller's Choice Awards, Garuda Indonesia juga pernah menerima penghargaan dari SkyTrax sebagai kabin kru terbaik di dunia pada tahun 2014, 2015, dan 2016.

Kinerja Garuda Indonesia secara bertahap juga terus mendapat pengakuan internasional. Pada tahun 2016, Skytrax juga kembali menobatkan Garuda Indonesia sebagai Maskapai Bintang Lima untuk yang kedua kalinya. Selain ketangguhan, kecakapan, dan ketangkasan, hal lainnya yang juga dinilai adalah karakteristik kelembutan dalam pelayanan, seperti antusiasme awak kabin, sikap, serta keramahan. Di kategori ini, Garuda paling juara.

Bukan itu saja, PT Garuda Indonesia juga sukses meraih prestasi keren. Yakni sebuah penghargaan Indonesia Green Company 2015 dari SWA Network. Ini penghargaan kali ketiga diterima Garuda Indonesia sejak tahun 2013.

TripAdvisor sendiri adalah situs wisata terbesar di dunia yang membantu wisatawan mengoptimalkan potensi penuh setiap perjalanan. TripAdvisor memuat 7 juta daftar semua objek wisata, akomodasi dan maskapai penerbangan di seluruh dunia, dengan rata-rata 390 juta pengunjung ke situs itu setiap bulannya.

Menteri Pariwisata Arief Yahya mengucapkan selamat atas reputasi internasional yang diperoleh Garuda Indonesia. Ini menunjukkan komitmen CEO-nya sangat tinggi, sehingga menjaga performance nya sangat serius.

"Sebagai National Flag Carrier, Garuda Indonesia harus terus berinovasi memperluas jaringan dan menjadi jembatan Nusantara dari berbagai penjuru dunia. Selain itu juga dapat memaksimalkan pasar ini tentunya akan semakin diperkuat seiring dengan kebijakan pemerintah untuk meningkatkan jumlah wisatawan asing ke Indonesia di antaranya dengan pemberlakuan pembebasan visa dan perbaikan destinasi wisata," kata Arief Yahya.

Arief Yahya berharap Garuda Indonesia terus menerapkan rumus 3C dengan benar, yakni calibration, confidence, dan credibility dalam menjaga reputasi dunia itu.

"Kita harus mengkalibrasi atau mengukur apakah yang kita lakukan untuk kemajuan pariwisata Indonesia. Garuda sudah on the track sesuai dengan standar dunia. Selanjutnya kemenangan ini akan meningkatkan self confidence, rasa percaya diri bangsa ini akan semakin kuat. Tentunya kemenangan ini bisa meningkatkan kredibilitas bangsa Indonesia di mata dunia," tuturnya. (*)


Demikianlah Artikel Garuda Indonesia Dinobatkan The Best Airlines in The World oleh TripAdvisor

Sekianlah artikel Garuda Indonesia Dinobatkan The Best Airlines in The World oleh TripAdvisor kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Garuda Indonesia Dinobatkan The Best Airlines in The World oleh TripAdvisor dengan alamat link https://wahkabar.blogspot.com/2017/06/garuda-indonesia-dinobatkan-best.html

Subscribe to receive free email updates: