Judul : Cuaca Natuna Extrem, Nelayan Diimbau Tidak Melaut
link : Cuaca Natuna Extrem, Nelayan Diimbau Tidak Melaut
Cuaca Natuna Extrem, Nelayan Diimbau Tidak Melaut
Kasatpol Airud dan Anggota bersama Nelayan Batu Hitam Kelurahan Ranai- |
NATUNA I KEJORANEWS.COM: Kasat Polairud Polres Natuna IPTU Zulkarnain mengimbau nelayan dan masyarakat Natuna untuk tidak melaut dalam beberapa hari ke depan. Hal tersebut disampaikannya mengacu pada imbauan BMKG Natuna yang mengeluarkan peringatan terkait akan cuaca extrem di Natuna.
" Gelombang tinggi dan cuaca buruk diperkirakan sedang melanda di wilayah Indonesia, Natuna khususnya, peringatan BMKG tersebut berlaku sejak Senin 21 Oktober 2019 kemaren, " ujar IPTU Zulkarnain mewakili Kapolres Natuna Nugroho Dwi Karyanto. Rabu (23/10/2019).
Ia juga menyampaikan, bahwa tinggi gelombang yang akan menerjang perairan Natuna diperkirakan mencapai hingga tiga meter dan jika perairan Natuna banyak muncul awan gelap (Cumulonimbus) yang di perkirakan dapat menimbulkan angin kencang dan menambah tinggi gelombang.
" Oleh karna itu kami mengimbau kepada masyarakat, khususnya nelayan untuk tidak melaut saat ini, karena bisa bahayakan, imbaunya.
( Iwan Kurniawan )
Demikianlah Artikel Cuaca Natuna Extrem, Nelayan Diimbau Tidak Melaut
Sekianlah artikel Cuaca Natuna Extrem, Nelayan Diimbau Tidak Melaut kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Cuaca Natuna Extrem, Nelayan Diimbau Tidak Melaut dengan alamat link https://wahkabar.blogspot.com/2019/10/cuaca-natuna-extrem-nelayan-diimbau.html