Judul : Pedagang Bendera Merah Putih di Banjar Sepi Pembeli
link : Pedagang Bendera Merah Putih di Banjar Sepi Pembeli
Pedagang Bendera Merah Putih di Banjar Sepi Pembeli
![]() |
Leni Pedagang Bendera- |
Salah seorang pedagang bendera, Leni (31 tahun) asal Kota Banjar, yang menjual barang dagangannya di pinggir jalan Perintis Kemerdekaan, mengaku, bendera yang ia jual sepi pembeli, sehingga omset penjualan turun drastis.
" Penjualan Bendera masih ramai tahun kemarin, sekarang ini pembeli lebih banyak membeli barangnya di online," ucap Leni, Minggu (10/8/2024)
Leni mengatakan, dalam satu hari hasil penjualan bendera paling hanya dapat Rp200 ribu hingga Rp500 ribu. Sedangkan tahun 2023 bisa mencapai Rp2 juta hingga Rp3 juta.
Leni menyampaikan bahwa bendera merah putih yang ia jual Rp15 ribu hingga Rp40 ribu, tergantung ukuran, kemudian jenis umbul-umbul kisaran Rp15 ribu hingga Rp65 ribu dan background Rp150 ribu hingga Rp350 ribu.
"Usaha musiman ini saya geluti sudah cukup lama, satu tahun sekali setiap Agustus. Kalau ramai lumayan buat nambah-nambah penghasilan. Karena kalau usaha sehari-hari itu, saya jualan air minum isi ulang," tambahnya. (ASEP)
Demikianlah Artikel Pedagang Bendera Merah Putih di Banjar Sepi Pembeli
Anda sekarang membaca artikel Pedagang Bendera Merah Putih di Banjar Sepi Pembeli dengan alamat link https://wahkabar.blogspot.com/2024/08/pedagang-bendera-merah-putih-di-banjar.html